Senin, 09 November 2015

Pensiun atau Tetap Bekerja, Mana yang Lebih Sehat?


Ketika kita masih dalam usia produktif dan aktif bekerja, kita sering mengeluh dan berharap memiliki waktu santai lebih banyak. Tetapi saat memasuki usia pensiun, sebenarnya yang lebih berdampak bagi kesehatan tubuh adalah tetap aktif bekerja.

Warga senior yang tetap bekerja ternyata lebih sehat dibandingkan dengan mereka yang memilih untuk pensiun. Demikian menurut kesimpulan studi yang melibaktan 83.000 orang Amerika berusia 65 tahun ke atas.

Tidak bekerja dianggap berdampak buruk bagi kesehatan, jauh lebih buruk dibandingkan faktor negatif lain seperti merokok atau obesitas. Tapi, memang tidak bisa dianggap juga orang yang bekerja sudah pasti sehat.

"Tentu saja orang yang tidak sehat akan memilih pensiun. Tapi jika kita masih sanggup bekerja, lebih baik bekerja karena bisa membuat tubuh dalam kondisi sehat," kata Jay Olshansky, profesor dan juru bicara American Federation of Aging Research.

Dalam penelitian itu terungkap, pekerjaan yang lebih banyak membutuhkan pekerjaan fisik, seperti dalam bidang jasa, ternyata lebih menyehatkan. Biasanya mereka akan terhindar dari kondisi yang menyebabkan batasan pada fungsi gerak.

Dengan bekerja warga senior juga akan memiliki penghasilan untuk membiayai kesehatan. Mereka juga memiliki kehidupan sosial yang lebih aktif dibandingkan rekannya yang sudah pensiun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

The World Its Mine