Terkadang manusia merasa tidak cukup puas
dengan kehidupan yang mereka jalani
sehingga, mengeluh dengan derita yang dialami
menjadi pilihan yang tidak akan pernah berhenti
sebenarnya, jika setiap manusia menyadari
betapa banyak anugrah yang Allah SWT berikan
niscaya mereka tidak akan pernah menyianyiakan
kesempatan.
Salah satu cara agar kita menjadi
hamba yang bersyukur adalah beribadah,
dan menjauhi tindakkan yang menyebabkan
kehancuran pada nilai-nilai moral dalam masyarakat
Sahabat ..
kadang kita perlu mengajarkan
kaki menginjak debu, biar menaruh rasa
kepada yang tidak beralas,
dan coba biarkan angin membelai tubuh ,
supaya mata melirik pada mereka
yang tidak berpakaian.
sesekali kosongkan perut ,
biar terasa rintihan kelaparan.
sudah menjadi sifat manusia
yang tidak akan menaruh belas kasihan
bila tidak pernah merasa susah.
Bahkan kadang Kita tidak akan pernah
mau bersujud tersungkur
bila kita tidak pernah merasa dibawah...
Sepahit apapun kondisi kehidupanmu saat ini
dan sesakit apapun perasaanmu akibat terhianati
sudahlah dan lupakanlah, lihatlah diluar sana
masih banyak hal-hal yang akan membuatmu bahagia
Berdoalah sepenuh hati
kepada Allah SWT yang memberi hidup
karena doa adalah salah satu
dari sumber kekuatan dibumi ini
semoga ketenangan jiwa
selalu bersemayam dalam hati kita
Sahabat..
Hidup adalah belajar
Belajar bersyukur meski tak cukup,
Belajar ikhlas mesti tak rela,
Belajar taat mesti berat,
Belajar memahami mesti tak sehati,
Belajar bersabar mesti terbebani,
Belajar setia mesti tergoda,
Belajar tetap berada dijalan yang benar
dan menjadi lebih baik dan lebih bijak
Bersyukurlah, karena bersyukur itu Indah,
membuat hati bahagia, jiwa menjadi tenang.
dan dekat dari rahmat Allah SWT Yang Maha Penyayang
Wallahu a'lam bishawab.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar