Rabu, 07 Mei 2014

5 Bahan alami ini mampu obati sariawan yang mengganggu

Sariawan adalah luka yang terjadi di dalam mulut Anda dan biasanya terletak di bagian dalam pipi atau di dasar gusi Anda. sariawan bisa sangat menyakitkan dan menyebabkan ketidaknyaman saat makan, minum, atau menyikat gigi.

Berikut adalah beberapa bahan alami yang dapat Anda gunakan untuk menyembuhkan sariawan seperti dilansir dari healthmeup.com.

Kelapa
Kelapa merupakan buah yang memiliki banyak manfaat untuk mengobati sariawan. Anda dapat mengoleskan minyak kelapa ke atas luka sariawan atau mengunyah kelapa kering untuk membantu mengurangi peradangan dan nyeri. Anda juga dapat meminum air kelapa untuk mendinginkan tubuh karena naiknya panas tubuh.

Daun basil
Selain bermanfaat sebagai bumbu masakan, daun basik juga memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan. Salah satunya adalah dapat menyembuhkan sariawan. Anda dapat meminum air rebusan daun basil untuk mengobati sariawan dari dalam.

Air garam
Ketika Anda sedang sariawan, berkumurlah dengan air garam. Air ini mampu menghilangkan bakteri penyebab sariawan.

Es batu
Mengisap es batu mampu membantu mengurangi bengkak dan rasa sakit karena sariawan. Lakukan perawatan ini beberapa kali sehari untuk mengurangi peradangan.

Kunyit
Campur sejumput kunyit dengan air hangat. Campuran ini mampu menyembuhkan sariawan yang mengganggu sebab kunyit mengandung bahan antiseptik yang bermanfaat untuk menghilangkan bakteri penyebab sariawan.

Sariawan memang dapat menyebabkan rasa sakit yang sangat mengganggu. Oleh karena itu ketika sariawan menyerang, segera obati dengan bahan alami di atas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

The World Its Mine